banner 728x90
Berita  

MELEBUR BERSAMA ALAM DI ATAS AWAN TEMIANGAN HILL LAMPUNG BARAT

LIWA, MITRAKEPOLISIAN – Temiangan Hill, menjadi salah satu bukti keindahan alam Lampung Barat, Provinsi Lampung yang begitu mempesona.

Temiangan Hill menjadi the new favorit masyarakat yang gandrung terhadap destinasi wisata alam. Dan Temiangan Hill memang cocok bagi anda yang ingin melepas penat setelah lelah bekerja di perkotaan.


Destinasi wisata Temiangan Hill berada di Kecamatan Air Hitam dan Kecamatan Gedung Surian. Dikenal dengan istilah Negeri di Atas Awan, karena anda akan merasakan sensasi ketinggian mencukupi untuk berada di atas awan. Sensasional!

Berada di ketinggian Temiangan Hill, anda pun bisa menyaksikan hijaunya hutan yang diselimuti awan putih, dengan suhu yang dingin.

Larutkan jiwa anda menyatu dengan alam. Lepas segala beban hingga rasanya plong, karena segala beban tersapu oleh hembusan udara sejuk yang berhembus sepoi-sepoi.

Banyak warung-warung di sekitar sana untuk sekedar nyantai sejenak. Kemudian beranjaklah ke lokasi yang paling pas, dan biarkan diri anda menyatu dengan alam di atas Gunung Tamiangan ini.

Jangan lupa manjakan mata dengan pandangan gundukan-gundukan raksasa, berupa Gunung Abung di Kecamatan Sumberjaya, Gunung Pesagi di Kecamatan Belalau, bahkan hingga puncak Gunung Tanggamus.

Temiangan Hill yang merupakan destinasi wisata yang masuk di wilayah Pekon Padang Panjang Tri Mulyo Kecamatan Gedung Surian.

Puncak tertingginya bergeser kearah barat sekitar 800 M berada di wilayah Pekon (Desa) Sinar Jaya Kecamatan  Air Hitam, Kabupaten Lambar dengan ketinggian sekitar 1.290 di atas permukaan laut.

Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus mengatakan Lambar memiliki luas wilayahnya sekitar 2.117 km² itu, sebanyak 70% penduduknya bekerja sebagai petani kopi. “Lampung Barat ini terkenal dengan kopi robustanya,” ujar Parosil.

Nah, kali ini sensasi barunya adalah ngopi sambil menikmati keindahan alam di Negeri di Atas Awan.

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif
banner 728x90