banner 728x90

Pegiat Pertanian Cecep Sumarna Dukung Program Ketahanan Pangan Prabowo-Gibran

Moh Cecep Sumarna, Tokoh Pemuda dan Pegiat Pertanian asal Cilacap.

Jakarta, MitraKepolisian.com– Penggiat Pertanian dan Ketahanan Pangan Nasional, Moh Cecep Sumarna mengajak kalangan pemuda Indonesia untuk memaksimalkan potensi pertanian di desa-desa. Apalagi era pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka akan mendukung penuh petani muda modern sekaligus menopang ketahanan pangan.

Cecep yang dikenal sebagai tokoh muda asal Cilacap menilai identitas sebagai petani bukan lagi sebagai sesuatu yang rendah. Justru sebaliknya, petani saat ini sudah modern dan menjanjikan penghasilan secara ekonomi yang sangat besar.


“Saya ingin menampilkan bahwa petani itu tidak harus kotor dan tidak harus kaum buritan. Anak muda bisa tampil di pertanian, karena saat ini pertanian sudah modern,” ujar Cecep kepada awak media, Kamis (14/5/2024).

Cecep mengingatkan, Indonesia sebagai negara agraris memiliki potensi pertanian, perkebunan, serta peternakan yang sangat berlimpah. Sayangnya ini belum dimaksimalkan oleh kalangan pemuda yang lebih doyan merantau ke kota-kota besar dan meninggalkan desanya.

“Padahal dengan potensi lahan yang begitu luas, perkebunan yang begitu luas, seharusnya anak muda konsen kepada potensi desa sendiri,” jelasnya.

Nah, Cecep sebagai tokoh pemuda Cilacap yang dikenal sebagai pegiat pertanian mengajak masyarakat khususnya para pemuda untuk mengambil peluang emas, karena pemerintahan Prabowi-Gibran akan memberikan perhatian besar pada sektor pertanian dan ketahanan pangan.

“Saya sebagai pemuda pegiat pertanian ingin menunjukkan dengan program pak Prabowo Gibran sekarang sedang digalakkannya pertanian modern. Inilah kesempatan anak muda untuk tampil menjadi petani modern dan bisa menjadikan pertanian sumber ekonomi yang mapan di desa,” paparnya.

Cecep menjelaskan ketika bicara pertanian, maka jangan dilihat seolah-olah bekerja di tanah dan lumpur. Padahal pertanian saat ini sudah modern dan memanfaatkan teknologi yang semakin canggih.

Ketika bicara pertanian, lanjut Cecep, maka harus dilihat sebagai tiga hal. Yakni Pertanian seperti sawah; Perkebunan; serta Peternakan. Ketiga hal ini memiliki potensi ekonomi yang sangat besar bagi masyarakat.

“Pertanian kalau diurus dengan baik, tekun, serta modern akan menjadi sumber ekonomi yang luar biasa. Apalagi lahan yang tersedia di pedesaan kita luas, dan subur. Termasuk peternakan sangat menjanjikan untuk dimaksimalkan,” jelas pemuda asal Kelurahan Mekar Sari, Cipari, Cilacap, Jawa Barat itu.

Cecep menilai ada harapan yang sangat besar bagi kalangan petani di Indonesia ketika Prabowo-Gibran menang dalam Pilpres 2024, karena memiliki visi dan misi kuat dalam sektor pertanian serta ketahanan pangan.

Bagi Cecep, Prabowo-Gibran tentunya melandasi program pemerintah pada potensi yang ada di dalam negeri, terutama pertanian.

“Harapan saya dengan terpilihnya Prabowo-Gibran, sesuai visi dan misinya akan ada terobosan baru di bidang pertanian. Bagi saya ini akan menjadi harapan baru bagi pertanian kita sebagai salah satu pilar ketahanan negara” lanjutnya.

Terakhir, Cecep menyebut sejumlah persoalan klasik yang tentunya harus dapat diselesaikan oleh pemerintah terlebih dahulu, yakni terkait masalah pupuk, masalah pemasaran produk hasil pertanian, serta masalah harga produk petani.

” Petani kan masalahnya bagaimana mendapatkan pupuk yang mudah dan murah. Harga jual yang stabil, serta pasar yang luas. Sebab tidak jarang ketika panen malah jualnya susah. Ketika musim panen harga turun. Ini harus diperhatikan pemerintah tentunya,” tuntas Cecep.

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif
banner 728x90